Jamnas (Jambore Nasional) Honda CB150X Adventure Indonesia, sukses digelar untuk pertama kalinya di Batang, Jawa Tengah, pada 11-12 Februari 2023.
Kegiatan jamnas Honda CB150X Adventure Indonesia ini, didukung penuh oleh PT Astra Honda Motor (AHM) dan main dealer Astra Motor Jateng. Kegiatan ini diadakan dengan konsep, bikers camp.
Bertindak sebagai tuan rumah dalam kegiatan ini, Honda Community CB150X Jawa Tengah. 500-an lebih bikers, turut serta dalam kegiatan ini. Mereka hadir dari komunitas pengguna Honda CB150X, dan bikers undangan dari Komunitas Honda di Jawa Tengah.
Pada acara ini, Jaringan dealer motor Honda wilayah Batang seperti Astra Motor Batang, 54 Motor Batang, 54 Motor Limpung, Prima Anaga Raina Batang, dan Cendana Wangi Batang membuat pameran bersama. Mereka mendisplay motor Honda CB150X, dan menampilkan Custom Urban Seat baru dari Honda CB150X.
Abu Salim selaku ketua panitia Jambore Nasional kali ini, menjelaskan bahwa ada beberapa kegiatan yang memang dilakukan. Kegiatan diadakan, agar semua kalangan dapat merasakan bersama sensasi dan kebahagiaan bersama di momen jamnas ini.
Untuk anak – anak, diadakan games lato – lato yang diikuti oleh 50 anak dari desa Ketelang Kecamatan Blado. Menabur kebaikan juga diagendakan dalam kegiatan ini, dengan memberikan santunan 25 anak yatim.
Berbagai acara hiburan yang menampilkan kesenian tradisional, juga turut ditampilkan dalam kegiatan ini. Potong tumpeng, juga dilakukan sebagai bentuk simbolis perayaan jamnas yang dilakukan oleh Ketua Umum Nasional CB150X Rial Hamzah.
“Bangga menjadi anggota Honda CB150X Adventure Indonesia ini. Bikers yang dari jauh pun datang kesini, demi mengikuti kegiatan Jambore Nasional Pertama Honda CB150X. Semoga, acara ini semakin menguatkan ikatan dan persaudaraan antar member. Dan, semakin banyak bikers yang banga menggunakan Honda CB150X sebagai kendaraan utamanya sehari – hari,” tutup Abu Salim.