Jurnalbikers.com – Kabar gembira untuk Sobat Bikers yang inginkan motor baru, Yamaha Indonesia hadirkan program tukar tambah dengan syarat mudah.
Guna membantu dalam mewujudkan keinginan konsumen, untuk dapat memiliki sepeda motor Yamaha impiannya. Pada momen Ramadan dan libur Lebaran, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. Berkolaborasi dengan perusahaan leasing BAF, menggelar program “Tukar Tambah” selama periode Maret – April 2024.
Melalui program tukar tambah ini, calon konsumen Yamaha tidak hanya dipermudah dalam menukarkan motor lama nya dengan yang baru.
Tetapi juga bisa mendapatkan potongan tenor 5 bulan, serta beragam hadiah langsung* seperti helm, jaket, t-shirt dan berbagai jenis apparel resmi Yamaha lainnya.






