Jurnalbikers.com – Pada ajang IIMS 2025, MGPA (Mandalika Grand Prix Association) selaku penyelenggara MotoGP 2025 Mandalika umumkan diskon harga tiket MotoGP 2025 Mandalika 2025.
MGPA menghadirkan berbagai inovasi guna meningkatkan kenyamanan penonton. Salah satu hal menarik tahun ini adalah harga tiket MotoGP 2025 yang mendapat diskon lebih dari 50 persen.
Selain itu, MGPA juga memperkenalkan VIP Luxury Tent bagi para pecinta MotoGP Tanah Air yang ingin menikmati balapan dengan fasilitas eksklusif.
Harga Tiket MotoGP 2025 Mandalika Diskon hingga 50 Persen
Priandhi Satria, CEO MGPA, mengungkapkan bahwa pihaknya memberikan potongan harga tiket MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025 di Sirkuit Mandalika lebih dari 50 persen.
Promo ini berlaku hingga 28 Februari 2025, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menyaksikan ajang balap motor kelas dunia dengan harga lebih terjangkau.
Tak hanya memberikan diskon besar, MGPA juga menyediakan VIP Luxury Tent yang ditujukan untuk corporate, komunitas, hingga keluarga yang ingin menonton balapan dengan kenyamanan maksimal.
VIP Luxury Tent: Fasilitas Premium untuk Penonton
MGPA menghadirkan empat tenda VIP di berbagai titik strategis sirkuit, yakni T1, D, F, dan G. Setiap tenda dilengkapi dengan ruangan ber-AC serta teras dekat lintasan, memberikan pengalaman eksklusif bagi para penonton.
Samsul Purba, Vice CEO MGPA, menjelaskan bahwa tujuan dihadirkannya VIP Luxury Tent adalah untuk menyasar penonton yang tidak mendapatkan tempat di VIP Hospitality Premiere serta VIP Hospitality Deluxe.
“Empat tenda yang kami siapkan ini mampu menampung hingga 400-500 orang dan dapat disekat untuk memberikan kenyamanan serta privasi bagi penonton yang datang bersama keluarga, sahabat, atau komunitas,” ujar Samsul Purba.
Menurutnya, lokasi tenda ini dipilih secara strategis sehingga para penonton dapat menikmati aksi pembalap yang bertarung memperebutkan posisi terdepan dengan sudut pandang terbaik.
Tiket Bukit Seger untuk Masyarakat Lombok
Selain VIP Luxury Tent, MGPA juga menghadirkan tiket spesial untuk masyarakat Lombok dan sekitarnya agar mereka dapat menikmati MotoGP secara langsung. Bukit Seger menjadi lokasi strategis yang dibuka untuk umum dengan harga tiket hanya Rp25 ribu rupiah.
“Tahun ini kami membuka Bukit Seger agar masyarakat Lombok bisa menyaksikan langsung MotoGP. Meskipun lokasi ini juga terbuka untuk penonton dari luar Lombok,” tambah Purba.
Daftar Harga Tiket MotoGP Mandalika 2025 dengan Diskon
Berikut adalah daftar harga tiket MotoGP 2025 Mandalika setelah mendapatkan diskon lebih dari 50 persen:
VIP Hospitality
- VIP Deluxe Class: Rp15.000.000 → Rp11.250.000
- VIP Luxury Tent (T1, D, F, G): Rp7.750.000 → Rp5.812.500
Grandstand
- Premium Grandstand A: Rp1.750.000 → Rp612.500
- Premium Grandstand B, C, J, K: Rp900.000 → Rp315.000
- Regular Grandstand E, G, H, I: Rp400.000 → Rp140.000
Dengan berbagai penawaran menarik ini, MGPA berharap dapat memberikan pengalaman menonton MotoGP yang lebih nyaman dan terjangkau bagi masyarakat. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan tiket dengan harga spesial sebelum promo berakhir pada 28 Februari 2025!