Sunday, July 27, 2025
jurnalbikers.com
No Result
View All Result
  • Berita
  • Komunitas
  • Tips & Trik
  • Profil
  • Balap
  • Gaya Hidup
  • Berita Mobil
  • Berita
  • Komunitas
  • Tips & Trik
  • Profil
  • Balap
  • Gaya Hidup
  • Berita Mobil
No Result
View All Result
No Result
View All Result
jurnalbikers.com

Home » Aspira Premio Luncurkan Ban Motor Sportivo 2 di GIIAS 2025

Aspira Premio Luncurkan Ban Motor Sportivo 2 di GIIAS 2025

Tawarkan Performa dan Kendali Maksimal

Reza Agis Surya Putra by Reza Agis Surya Putra
27/07/2025
in Berita
0
Aspira Premio Sportivo 2
FacebookTwitterWhatsApp

Jurnalbikers.com – Menjawab kebutuhan pengendara aktif yang menjadikan sepeda motor sebagai bagian dari gaya hidup, Aspira Premio, brand ban motor dari PT Astra Otoparts Tbk, resmi memperkenalkan varian terbaru Sportivo 2 dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.

Peluncuran Sportivo 2 dilakukan di booth Astra Otoparts yang berlokasi di Pre Function Hall 2 (PF 2), ICE BSD City. Ban ini hadir sebagai generasi penerus dari Aspira Premio Sportivo RS-01, membawa penyempurnaan signifikan dalam hal desain, performa, dan kenyamanan berkendara harian.

RelatedPosts

Astra Otoparts Luncurkan ULTI X di GIIAS 2025

Pertamina Enduro dan VR46 Riders Academy Bina Pebalap Muda Indonesia di Italia

FIFGROUP Resmi Luncurkan Aplikasi FIFGO di GIIAS 2025

WhatsApp Channel Jurnalbikers.com WhatsApp Channel Jurnalbikers.com WhatsApp Channel Jurnalbikers.com

Mengusung semangat “Unleash The Beast”, Sportivo 2 menggabungkan tampilan sporty dengan kinerja optimal untuk mendukung gaya berkendara sport commuter.

Dengan tapak baru yang dirancang memberikan traksi maksimal di berbagai kondisi jalan, Sportivo 2 juga menawarkan peningkatan grip dan respons handling yang lebih baik dibandingkan pendahulunya.

“Peluncuran Aspira Premio Sportivo 2 adalah bagian dari komitmen Astra Otoparts dalam menghadirkan inovasi di pasar komponen otomotif roda dua nasional,” ujar T. Martogi Siahaan, Direktur Astra Otoparts.

Wahana Juli 2025 Wahana Juli 2025 Wahana Juli 2025

Ban ini tidak hanya andal untuk kecepatan, tetapi juga dirancang agar tetap nyaman digunakan dalam perjalanan jarak menengah hingga jauh.

Pembaruan pada struktur internalnya juga meningkatkan fleksibilitas dan daya tahan, menjadikannya cocok untuk pengendara matic aktif di wilayah urban maupun luar kota.

Andreas Somawidjaja, Product Manager Aspira Premio menambahkan, “Tread pattern Sportivo 2 terinspirasi dari ban racing, namun tetap mengutamakan kendali dan kenyamanan untuk pemakaian harian.”

Ketersediaan Ukuran ban motor Sportivo 2:

  • 80/90-14
  • 90/90-14
  • 90/80-14
  • 100/80-14
Baca Juga :  FIFGROUP Resmi Luncurkan Aplikasi FIFGO di GIIAS 2025

Ukuran ini dirancang untuk kompatibilitas dengan berbagai model motor matic ring 14 yang populer di Indonesia, seperti Honda Vario, Yamaha Mio, dan sejenisnya.

Dengan peluncuran Sportivo 2 di GIIAS 2025, Aspira Premio menegaskan peran pentingnya sebagai pemain lokal yang konsisten menghadirkan produk berkualitas tinggi dan kompetitif di pasar otomotif nasional.

Related

Tags: Aspira PremioPT Astra Otoparts Tbk.Sportivo 2
Previous Post

Astra Otoparts Luncurkan ULTI X di GIIAS 2025

Related Posts

ULTI X Astra Otoparts

Astra Otoparts Luncurkan ULTI X di GIIAS 2025

27/07/2025
Pertamina Enduro VR46 Riders Academy

Pertamina Enduro dan VR46 Riders Academy Bina Pebalap Muda Indonesia di Italia

27/07/2025
Peluncuran Aplikasi FIFGO

FIFGROUP Resmi Luncurkan Aplikasi FIFGO di GIIAS 2025

27/07/2025
Juara ITGP 2025

Robet dan Mega Juarai ITGP 2025

26/07/2025
Sarasehan Wahana

Wahana Honda dan AHM Perkuat Pendidikan Vokasi SMK TSM Lewat Sarasehan Bersama 56 Sekolah

26/07/2025
Tekiro Gias 2025

Tekiro Luncurkan Produk Perkakas Otomotif Inovatif di GIIAS 2025

25/07/2025
Load More
Leave Comment
jurnalbikers.com

© 2021 Jurnalbikers.com

About Us

  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

Follow Us

  • Login
No Result
View All Result
  • Berita
  • Komunitas
  • Tips & Trik
  • Profil
  • Balap
  • Gaya Hidup
  • Berita Mobil

© 2021 Jurnalbikers.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.