Jurnalbikers.com – Gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2025, menjadi momen penting bagi TVS Indonesia untuk perkenalkan TVS-ION Mobility M1-S kepada pengunjung.
Sebelumnya, publik ramai membicarakan langkah TVS yang resmi mengakuisisi pabrikan motor listrik ION Mobility.
Kolaborasi ini akhirnya diwujudkan melalui kehadiran M1-S di booth TVS, yang dipajang paling depan sebagai tanda keseriusan mereka dalam memasuki pasar kendaraan listrik nasional.
“Ini baru dipajang, belum dipasarkan. M1-S akan segera masuk produksi di Indonesia, tapi untuk kapan mulai dijual saya belum bisa sampaikan,” ungkap Ryan Rahadian, Head of Marketing PT TVS Motor Company.
Spesifikasi TVS-ION Mobility M1-S
Motor listrik M1-S dibekali tenaga 12,5 kW dengan torsi 43 Nm. Akselerasi dari 0–50 km/jam dapat ditempuh hanya dalam 3,7 detik, dengan kecepatan puncak 105 km/jam.






