Adi Pro Modif Contest 2021 yang berlangsung di Cibinong Mall, Minggu 14 Maret 2021 sukses menjadi gelaran pembuka kontes modifikasi sepeda motor di tahun ini di tengah pandemi.
Mengusung tema ‘Bangkit dan Berkarya di Era New Normal’, Syofyan Hadi sang Promotor yang akrab disapa Adi Pro ini juga coba mengemas event Adi Pro Modif Contest 2021 ini dengan menggandeng komunitas bikers untuk sekaligus mengadakan acara positif lainnya.
Alhasil peserta dan bikers yang hadir bukan hanya dari Cibinong dan sekitarnya, tapi juga ada yang datang dari berbagai kota langsung untuk mengikuti event kontes modifikasi di Cibinong Mall ini.
“Adi Pro Modif Contest di Cibinong ini merupakan seri pembuka di tahun 2021. Kita menyelenggarakannya dengan bekerjasama bareng pengelola Cibinong Mall. Di event kali ini saya membuat tema Bangkit dan Berkarya di era New Normal masa pandemi Covid-19,” buka Adi Pro.
Peserta yang datang pun tak hanya dari kawasan Cibinong dan sekitarnya, Adi Pro menyebutkan, ada peserta yang datang jauh seperti dari Indramayu, Banten, dan tentunya Jabodetabek. “Peserta paling jauh dari Bandung, turun di Kelas Kustom Open,” tambahnya.
“Terima kasih buat para modifikator yang sudah ikut serta dalam event kami ini di Cibinong. Mudah-mudahan event ini bisa terus berlanjut untuk ke depannya,” harap Adi Pro.
Bicara jumlah peserta, ada 125 kontestan dari target awal hanya 100. Sebelumnya, Adi Pro juga merasa pesimis event ini akan sukses. Dari enam kelas yang dibuka, peserta paling banyak turun di Fashion Standard Matic yang mencapai 51.
“Dulu punya pengalaman di tahun 2016 pernah bikin event di cibinong, saat itu peserta hanya 18 pendaftar. Dan ternyata saya bikin event lagi di cibinong peserta justru bisa melebihi target. Awal-awal memang sempat pesimis,” beber Adi Pro.
Pada event yang berlangsung di Cibinong tersebut, ada enam kelas yang dibuka, di antaranya Fashion Standard Matic, Fashion Standard Non Matic, Thailook Open, Racing Look Open, Airbrush Open, dan Kustom Open.
Tidak hanya itu, ada juga kegiatan sosial donor darah, santunan anak yatim piatu komunitas ARCI sampai deklarasi Rossifumi Bogor sekaligus pembagian masker di Adi Pro Modif Contest 2021 Cibinong.
Terima Kasih kepada para sponsor yang sudah membantu momen ini diantaranya: Yamaha, KTC Kytaco, Kleimoto, Mr.Moo, Diton, NGK, RCB, Proliner, Cibinong Mall, Riding Style, SKR, Master, JJ Airbrush, Red Black Jok, Prime Gears, Ferrox, Wizard Fire, Ayam Panggang Nyonya Erna.