Jurnalbikers.com – Yamaha Aerox Alpha menjadi kanvas menarik bagi para pecinta modifikasi di Indonesia. Para modifikator, menciptakan berbagai karya unik yang menunjukkan kreativitas pemiliknya.
Filosofi desain Aerox Alpha mengusung konsep sporty dan racy, yang terinspirasi dari motor balap legendaris Yamaha YZF-R1M.
Konsep ini menjadikan Aerox Alpha sebagai “creative playground” bagi modifikator untuk berkreasi dengan berbagai perubahan pada tampilan motor.
Hal ini diungkapkan oleh Rifky Hidayat, pemilik Nakano Garage, yang menyatakan bahwa sejak generasi pertama, Aerox selalu menawarkan desain sporty yang layaknya motor balap.
Bagi banyak modifikator, Aerox Alpha adalah motor yang ideal untuk dimodifikasi dengan upgrade fitur dan aksesoris yang semakin mempertegas kesan sporty dan agresif.
Modifikasi Warna & Grafis pada Aerox Alpha, Ekspresikan Diri dengan Gaya yang Berbeda
Salah satu aspek modifikasi yang paling populer pada Aerox Alpha adalah perubahan warna dan grafis.
Modifikator dapat mengekspresikan kreativitas mereka melalui permainan warna yang mencolok dan desain grafis yang unik.






