Jurnalbikers.com – Hari Kesehatan Nasional diperingati oleh PT Astra Honda Motor (AHM), dengan mengadakan program Kolaborasi Aksi Remaja Sehat Satu Hati (KOLABERAKSI) 2025.
Program ini diadakan guna mencetak generasi muda yang sehat dan produktif, dengan menggandeng 252 pelajar dari 90 SMA sederajat dan universitas di 20 provinsi di Indonesia.
Kegiatan ini sudah berjalan sejak April 2025 dan menjadi wadah bagi para Duta Remaja Sehat untuk berperan sebagai agent of change yang menginspirasi gaya hidup sehat di sekolah, kampus, dan komunitas sekitar.
Edukasi Kesehatan untuk Generasi Muda
Rangkaian kegiatan KOLABERAKSI 2025 tidak hanya sekadar seremonial. AHM membekali para peserta dengan berbagai pengetahuan penting seputar kesehatan remaja, mulai dari pencegahan penyakit, kesehatan mental, hingga keterampilan konseling dan penggunaan alat skrining kesehatan.






