Jurnalbikers.com – PT Astra Honda Motor (AHM) berikan edukasi safety riding untuk para kaum muda, lewat program “Pejuang Muda Keselamatan Jalan Indonesia”.
Program ini digagas oleh Indonesia Road Safety Partnership (IRSP) bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan RI, dan melibatkan para mahasiswa sebagai duta keselamatan berkendara. Kegiatan berlangsung pada 5–13 November 2025 di Yogyakarta, Bali, dan Cikarang, Jawa Barat.
Memasuki tahun keempat pelaksanaannya, program ini kini melibatkan 125 mahasiswa terpilih dari berbagai institusi pendidikan transportasi, mulai dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD), Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ), Politeknik Transportasi Darat Bali, Institut Transportasi dan Logistik Trisakti hingga Universitas Gadjah Mada (UGM). Para pejuang muda ini tidak hanya diberi pembekalan dasar berkendara, tetapi juga edukasi keselamatan dengan pendekatan kekinian ala anak muda.
Edukasi Safety Riding Langsung dari Instruktur Honda
Sebagai bagian dari praktik, para pejuang muda mendapatkan pembekalan keterampilan berkendara langsung dari instruktur safety riding Honda yang sudah tersertifikasi.
- Di Bali, pelatihan berlangsung di Poltrada Bali untuk 25 peserta.
- Di Yogyakarta, 25 peserta dibekali materi di Astra Motor Safety Riding Center Yogyakarta.
- Sementara di Cikarang, 75 peserta mendapatkan sesi intensif di AHM Safety Riding Park (SRP) Deltamas, Jawa Barat.
Selain praktik berkendara, seluruh peserta juga dibekali teknik komunikasi efektif, termasuk cara memaksimalkan media sosial sebagai sarana kampanye keselamatan jalan. Targetnya, mereka bisa menjadi influencer keselamatan untuk lingkungannya masing-masing.






