Salah satu pencapaian membanggakan diraih oleh PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku Main Dealer Honda Jakarta-Tangerang.
Melalui perwakilannya, Agus Widiyanto dari AHASS Bintang Alam Jaya, Tangerang, WMS berhasil meraih Juara Kedua kategori Service Advisor serta penghargaan Rookie of The Year.
“Kami sangat bangga atas prestasi Agus Widiyanto. Ini menunjukkan bahwa komitmen kami dalam menciptakan layanan purna jual terbaik telah membuahkan hasil,” ujar Benedictus F. Maharanto, Head of Technical Service Department PT Wahana Makmur Sejati.
Menurut Benedictus, keberhasilan tersebut tak lepas dari program pelatihan rutin, sertifikasi, serta evaluasi berkelanjutan yang dilakukan WMS.
Program ini dirancang untuk melahirkan SDM unggul yang mampu bersaing secara nasional, sekaligus menjaga standar layanan AHASS tetap prima.






