Tidak hanya hadir dengan berbagai program dan promo menarik, Astra Financial & Logistic juga mengajak pengunjung GIIAS 2021 untuk bisa saling berbagi dengan para penyandang disabilitas yang juga merupakan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Mengusung tajuk I Care, I Share, Astra Financial & Logistic pada ajang pameran GIIAS 2021 mengajak para pengunjung untuk bisa turut berpartisipasi dalam mendukung para pelaku UMKM dari kalangan para penyandang disabilitas.
Pengunjung GIIAS 2021 dapat langsung berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini pada booth Lembaga Jasa Keuangan (LJK) AFL yang ada di beberapa titik area ICE BSD tempat berlangsungnya GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2021 berlangsung.
Menariknya, pengunjung bisa berbagi tanpa mengeluarkan dana sepeserpun. Dalam hal ini, pengunjung bisa mengunjungi boothn AFL lalu membuat avatar dengan melakukan pengambilan foto melalui papan reklame digital dan menyesuaikan penampilan karakter avatar tersebut.
Selanjutnya, pengunjung diminta untuk membuat pesan semangat bagi orang lain atau harapan positif mengenai campaign yang diusung. Setelah itu avatar beserta pesan yang ditulis akan muncul ke LED raksasa di booth AFL bersama dengan avatar dari pengunjung lainnya. Agar lebih mudah mengajak teman berpartisipasi, pengunjung juga dapat membuat avatar mereka menjadi sticker yang dapat dibagikan melalui WhatsApp.
“Pengunjung booth AFL yang berpartisipasi dengan cara mengambil foto dan membuat avatar beserta ucapan semangat dan harapan ini akan membantu teman-teman penyandang disabilitas yang juga merupakan pelaku UMKM, karena atas setiap partisipasi tersebut akan kami konversikan menjadi sebuah donasi senilai Rp 100 ribu untuk mereka,” jelas Group Function Committee Leader Corporate Communication & ESR AFL, Yulian Warman.
Selama GIIAS berlangsung, AFL menargetkan terciptanya 1.000 avatar dan pesan semangat. Dana bantuan dan juga program pelatihan kemudian akan dilaksanakan setelah GIIAS 2021 selama 12 bulan ke depan.
Sebelumnya, program I Care, I Share juga telah dilaksanakan oleh AFL saat menjadi sponsor utama GIIAS 2019. Program I Care, I Share pada tahun tersebut berhasil mengumpulkan dana senilai 100 juta rupiah yang kemudian disalurkan untuk pengembangan UMKM yang dikelola oleh penyandang disabilitas.
Program I Care, I Share bertujuan untuk memberdayakan UMKM disabilitas melalui tiga pilar utama. Pada pilar pertama, AFL menyalurkan bantuan dana bergulir untuk pengembangan usaha UMKM. Kemudian dilanjutkan dengan memberikan program fasilitas berupa pelatihan pengembangan bisnis UMKM agar dapat lebih maju dan mandiri.
Setelah itu, UMKM tersebut juga akan dibantu untuk terhubung dengan komunitas UMKM disabilitas agar dapat memberikan dampak sosial yang lebih luas.
Sebagai informasi, salah satu penyandang disabilitas yang juga merupakan pelaku UMKM penerima bantuan adalah Hilmy Car/Motorcycle Wash Disability. Pada awalnya, Hilmy Car/Motorcycle Wash Disablity sempat mengalami penurunan jumlah konsumen hingga 3-5 unit motor dan 1-3 unit mobil per hariakibat dari pandemi Covid-19. Namun. setelah melalui pembangunan fasilitas yang lebih baik dari AFL, terjadi peningkatan konsumen yang signifikan hingga 15-20 unit motor dan 5 unit mobil per harinya.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Astra Financial & Logistic atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini tentunya sangat bermanfaat bagi kami terlebih pada masa pandemi seperti ini,” pungkas Hilmy.