“Melalui AHSRIC, kami ingin mengalibrasi kompetensi para instruktur safety riding Honda di seluruh Indonesia. Sehingga mereka dapat terus mengedukasi masyarakat, akan pentingnya keselamatan berkendara, serta berperan aktif dalam menciptakan budaya berkendara yang aman, nyaman, dan menyenangkan.” ujar Andy Wijaya General Manager Marketing Planning and Analysis AHM.
Astra Honda Safety Riding Instructors Competition 2024 Terbagi 8 Kategori

Kompetisi ini terbagi menjadi 8 kategori yaitu Instruktur Kelas Big Bike, Instruktur Kelas Sport, Instruktur Kelas Skutik, Advisor Dealer, Advisor Komunitas Kelas Sport, Advisor Komunitas Kelas Skutik, Group Instruktur Main Dealer Honda, serta Group Safety Riding Center Main Dealer Honda.
Pada tahun ini penilaian coaching mengalami penyegaran, dengan fokus baru perilaku berkendara yang berkeselamatan berdasar riset dari tim safety riding AHM.
Semakin menarik, untuk pengujian inovasi tahun ini juga dibuka untuk seluruh katgeori grup Main Dealer.






