Belasan Bikers lintas komunitas di Tangerang, gelar kegiatan Sunmori Gabungan dengan tujuan lokasi wisata ‘Negeri di Atas Awan’, Citorek (31/7) lalu.
Para Bikers lintas komunitas Tangerang yang melakukan kegiatan sunmori gabungan ini, terdiri dari GSX Community Nusantara (GCN) chapter Tangerang Kota, ROC Tangerang Banten, dan NMax Tangerang.
Selain berwisata motor, pada Sunmorigab ini para Bikers adakan kegiatan penyematan Pin riding dan juga berdiskusi mengenai beberapa kegiatan sosial yang akan diadakan dalam waktu dekat kemudian.
Adapun kumpulan bikers asal Tangerang, Banten ini berencana akan adakan kegiatan sosial di Panti Asuhan dan di kediaman salah satu biker anggota mereka.
Tidak Cuma itu, kegiatan ini juga didedikasikan sebagai bentuk peran serta para Bikers dalam mempromosikan tempat-tempat wisata seperti Citorek yang dikenal sebagai negeri di atas awan.
Sunmorigab ini juga sebagai ajang dalam memperkuat silaturahmi dan juga kebersamaan, tanpa memandang perbedaan baik dari motor tunggangan mereka maupun komunitas yang mereka ikuti.
“Kegiatan ini guna membangun silaturahmi dan kekompakan antar Bikers tanpaemandang perbedaan,” ungkap Bro Jon Ketua dari ROC Tangerang.
Kegiatan yang menyenangkan itu, ternyata tak seluruhnya berjalan secara mulus. Hujan deras sempat membuat kegiatan terkendala. Meski demikian, para Bikers tetap semangat untuk adakan kegiatan meski terkendala hujan.
“Harusnya kegiatan ini berjalan dengan baik, namun karena hujan deras di lokasi maka sempat membuat acara sedikit diluar ekspektasi kami. Meski demikian, acara berlangsung sukses dan semua peserta juga senang,” pungkas Bro Harris selaku Humas dari GCN Tangerang Kota.