Pengungkapan besar juga dilakukan di Komplek Biztrip Panongan, Banten pada bulan Juni 2024, ditemukan sebanyak 60 karton produk jenis Federal Ultratec yang tidak sesuai dan puluhan karton dari merek pelumas lain.
Selanjutnya, kedua kasus ini sudah ditindaklanjuti oleh pihak berwenang, dan akan terus menjadi perhatian bagi Federal Oil dalam upaya mengungkap peredaran produk oli yang tidak sesuai oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
Herry Hambali selaku B2C Sales Direktur PT EMLI mengatakan, Peredaran pelumas yang tidak sesuai spesifikasi ini jelas merugikan kami selaku produsen dan pemegang merek Federal Oil, serta konsumen yang selama ini telah percaya dan merasakan kualitas dari teknologi produk-produk Federal Oil yang digunakan untuk kebutuhan motor harian mereka.






