Jurnalbikers.com – Bagi Sobat Bikers yang ingin hangout atau kopdar bareng teman komunitas motor, bisa sambangi No Boundary Cafe yang ada di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
Hadir sejak 2017 lalu, No Boundary Cafe menawarkan suasana kehidupan metropolitan di sentra mode Jakarta dalam balutan dekorasi otomotif.
Pengunjung cafe bisa menikmati sensasi panorama luar ruang di balkon, sambil menikmati pilihan menu yang disajikan.
Pada akhir pekan ini Sabtu (2/11/2024), No Boundary Cafe mengadakan sebuah acara tematik. Untuk menyambut Halloween dengan mengadakan event “Hell on Road”.
Page 1 of 3






