Konsumsi BBM-nya bisa tembus 51,7 km/liter, membuatnya jadi salah satu yang paling irit di kelasnya.
Bagasinya juga lega dengan kapasitas 18 liter, serta terdapat hook fungsional untuk kebutuhan harian.
Semua sistem lampu sudah LED, ban lebar (90/80 dan 100/80), plus Wavy Disc Brake dengan Combi Brake System (CBS) untuk pengereman optimal.
Honda memberikan banyak pilihan warna baru:
Tipe CBS-ISS
- Advance Blue
- Advance Matte Red
- Advance Matte Black (3D emblem + velg bronze)
Tipe CBS
- Sporty Mint
- Sporty Red
- Sporty Black
Tipe Street
- Street Black Coral
- Street Black Purple
- Street Black White
Varian Street tampil makin atraktif berkat kombinasi warna velg yang beda tiap pilihan.
Harga Resmi Jakarta
- CBS: Rp24.410.000
- CBS-ISS: Rp26.065.000
- Street: Rp26.499.000
All New Honda Vario 125 kini hadir bukan cuma sebagai alat mobilitas, tapi juga bagian dari gaya hidup masa kini. Tampil keren, fitur lengkap, mesin responsif—pas banget buat anak muda aktif yang butuh skutik harian serbaguna.






