Gelaran Jakarta Motofest Ramadan 2023, sukses digelar oleh Adi Pro. Acara ini diadakan di Mall Grand Cakung Bekasi (9/4).
Jakarta Motofest Ramadan 2023, menjadi ajang kontes modifikasi motor yang dibalut dengan community gathering dan pendukungnya.
Gelaran ini, jadi acara yang paling dinanti oleh para pecinta otomotif roda dua khususnya pecinta modifikasi.
“Event Jakarta Motofest bukan sekedar acara kontes modifikasi saja. Di dalamnya kita juga adakan kegiatan sosial, seperti bagi-bagi takjil dan pemberian santunan,” ucap Sofyan Hadi penggawa dari Adi Pro.
Pada gelaran kontes modifikasi, diikuti oleh banyak modifikator yang terbagi dalam beberapa kelas. Display modifikasi pun padat hingga memakai area dalam dan luar arena.
Tidak kurang dari 1.800 bikers, hadir dan meramaikan event ini. Disampaikan oleh Sofyan Hadi, sebanyak 112 klub dan komunitas motor hadir meramaikan event ini.
Pada gelaran ini, diisi dengan banyak acara seperti aksi freestyle, dan banyak kegiatan bertema bikers serta sepeda motor.
Selain itu, pada gelaran ini juga diadakan kegiatan sosial seperti bagi-bagi takjil dan juga santunan untuk anak yatim-piatu. Semakin mengesankan, kegiatan juga dibuka dengan riding bareng bertajuk ‘Ngabuburide’.
Event ini, jadi yang kali kedua diadakan oleh Adi Pro. Sofyan Hadi mengklaim, acara ini menjadi pioner acara bikers dari berbagai kalangan di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Acara ini juga sukses menggabungkan berbagai acara baik itu kontes modifikasi, community gathering hingga bazzar aksesoris motor. Tidak hanya itu, kegiatan sosial juga ada dalam kegiatan ini.
“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta kontes, bikers serta sponsor yang telah mendukung suksesnya acara ini. Semoga acara selanjutnya nanti bisa lebih meriah,” tutup Sofyan Hadi.