Jurnalbikers.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, komunitas The Bikers Never Old, Sorong, Papua Barat Daya menggelar kegiatan sosial.
Dalam kegiatan sosial ini, para Bikers menyambangi, sekaligus memberikan bantuan kepada warga panti asuhan Pondok Pesantren Ukhuwwah Islamiyah di Sorong, Papua Barat Daya.
Aksi sosial ini didasari oleh keinginan para anggota The Bikers untuk berbagi dengan sesama, sekaligus memanfaatkan momentum bulan penuh keberkahan ini untuk menebar kebaikan. Kegiatan ini juga menjadi bentuk kepedulian komunitas terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Sebelum menyalurkan bantuan, para Bikers terlebih dahulu berkumpul di Sorong City. Setelah melakukan briefing singkat terkait perjalanan dan agenda acara, para anggota komunitas ini melakukan konvoi menuju lokasi panti asuhan.
Dengan semangat kebersamaan, perjalanan konvoi ini berlangsung tertib dan penuh keharmonisan.
Setibanya di Pondok Pesantren Ukhuwwah Islamiyah, para Bikers disambut dengan hangat oleh pengurus dan penghuni panti asuhan.
Bantuan berupa paket sembako pun diserahkan langsung kepada perwakilan pengurus panti asuhan. Pihak panti menyambut baik aksi sosial ini dan mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian yang diberikan.
“Semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat bagi mereka yang menerima. Kami juga berharap para Bikers yang telah menyisihkan sebagian rezekinya untuk kegiatan ini selalu mendapatkan keberkahan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala,” ujar Bro Gatot, Humas The Bikers Never Old Papua Barat Daya sekaligus ketua pelaksana kegiatan sosial ini.
Selain memberikan bantuan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat rasa persaudaraan dan menumbuhkan jiwa sosial di antara anggota komunitas.
The Bikers berharap aksi positif ini dapat menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk turut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Dengan diadakannya kegiatan sosial ini, The Bikers Never Old Papua Barat Daya kembali menegaskan komitmennya dalam mengedepankan nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial. Semoga aksi serupa dapat terus berlanjut dan membawa manfaat bagi mereka yang membutuhkan.