Tingginya risiko kecelakaan bagi pemudik yang gunakan sepeda motor, disebabkan oleh banyak faktor. Diantaranya adalah kelelahan, serta banyaknya barang bawaan yang dibawa pemudik.
Selain itu, pemudik yang gunakan sepeda motor juga kerap membawa penumpang yang melebihi dari kapasitasnya.
Kasus kecelakaan yang melibatkan pemudik yang gunakan sepeda motor, juga kerap terjadi setiap tahunnya.
Dari itulah, pemerintah melalui beberapa elemennya terus menekan angka fatalitas kecelakaan dengan mengimbau agar tidak mudik menggunakan sepeda motor.
Baik Kementerian Perhubungan maupun Korlantas Polri menyarankan masyarakat bisa gunakan kendaraan umum. Masyarakat juga bisa manfaatkan program mudik bareng atau mudik gratis, yang diselenggarakan oleh banyak pihak.






