Bengkel motor Motoriz, nyatakan siap untuk konversi motor konvensional ke motor listrik. Bekerjasama dengan Blue Wings Motor Korea, Motoriz siap ubah motor berbahan bakar minyak menjadi motor listrik.
Pada acara Kopdar Event, Motoriz lakukan demo konversi motor konvensional ke motor listrik. Untuk melakukan konversi, Motoriz sendiri kini telah menyediakan berbagai perlengkapannya. Mulai dari dinamo, baterai hingga beberapa komponen motor untuk pemasangan mesin bertenaga listrik di motor.
“Kami yakin, langkah konversi ini dapat membantu program pemerintah dalam percepatan kendaraan listrik di Indonesia. Dengan melakukan konversi, masyarakat tidak perlu khawatir untuk beli sepedamotor listrik baru saat ini,” ucap Okto Larido selaku CEO Motoriz.

Page 1 of 2






