Pabrikan motor asal Italia, MV Agusta, perkenalkan motor supersport terbarunya F3 RR 2022. Motor supersport ini hadir dengan beragam pembaruan.
MV Agusta F3 RR 2022 hadir dengan beragam keunggulan pada beberapa sektor. Peningkatan itu hadir pada performa, fitting, serta mengadopsi teknologi yang telah berevolusi.
Dari tiap sektor, baik itu mekanikal, sasis, serta aerodinamis, dirancang dengan baik untuk memberikan performa unggul di kelasnya. Bagian dasbor hingga sektor pengereman telah dibekali dengan teknologi yang serba canggih.
Menurut MV Agusta, sistem aero memberikan tambahan 8 kilogram downforce pada 241 km/jam. Sementara, bagian windshield sekarang lebih tinggi dari F3 generasi sebelumnya untuk meningkatkan aliran udara di sekitar pengendara.
F3 RR terbaru ini dibekali dengan mesin tiga silinder 12-katup DOHC 789 cc. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga mencapai 147 hp pada 13.000 rpm dan torsi maksimum yang dihasilkan mencapai 88 Nm pada 10.000 rpm.
Supersport MV Agusta ini juga dilengkapi injektor bertekanan tinggi, sistem pembuangan performa tinggi, dan radiator dua arah baru yang terletak di belakang aero-fairing.
MV Agusta juga memperkenalkan paket race kit yang terdiri dari knalpot Akrapovic yang dipesan lebih dahulu, komponen mesin CNC, dan ECU baru yang meningkatkan tenaga hingga 155 hp dan redline 250 rpm yang lebih tinggi.
Sementara belum ada informasi harga dan waktu peluncuran resmi motor supersport MV Agusta ini. Untuk informasi dunia otomotif roda dua lainnya terus kunjungi www.jurnalbikers.com.