Alex Rins pun tak kalah antusias. Pembalap bernomor #42 itu bahkan sempat menyapa penonton menggunakan Bahasa Indonesia sebelum mengungkapkan kekagumannya pada motor anyar Yamaha.
“Saya sangat gembira menunjukkan mesin baru, motor baru, dan corak baru. Bagian depan dengan garis putih terlihat sangat artistik dan super fresh,” kata Rins.
Fokus ke Performa Mesin V4 Yamaha MotoGP 2026
Usai peluncuran, sorotan utama langsung tertuju pada performa mesin V4 Yamaha MotoGP yang menjadi senjata baru YZR-M1. Mesin ini sebelumnya sudah diuji oleh test rider Augusto Fernandez, baik melalui wild card maupun tes resmi.
Quartararo dan Rins juga telah menjajal unit daya baru tersebut dalam sesi uji coba. Yamaha berharap langkah radikal ini menjadi solusi setelah beberapa musim terakhir performa M1 dinilai kurang kompetitif.
Saat ini, Yamaha menjadi satu-satunya pabrikan yang berada di Grup D Konsesi. Kondisi tersebut membuat Yamaha harus bergerak cepat agar tidak kembali tertinggal, terlebih bursa transfer pembalap sudah di depan mata.
Masa Depan Quartararo Jadi Taruhan
Yamaha jelas tak ingin kehilangan Fabio Quartararo, yang musim lalu menjadi tulang punggung tim. Dari total 269 poin yang diraih Yamaha, El Diablo menyumbang 201 poin dan finis di peringkat kesembilan klasemen pembalap.
Quartararo pun menyadari proyek mesin V4 ini penuh risiko, namun ia tetap menyimpan harapan besar.






