Jurnalbikers.com – Belakangan ini, cuaca sedang tidak menentu. Ketika panas terik tetiba hujan turun, saat inilah Sobat Bikers perlu persiapkan jas hujan yang terbaik untuk melindungi diri.
Hujan dapat menjadi tantangan serius bagi pengendara sepeda motor. Pakaian basah saat berkendara, tidak hanya membuat perjalanan tidak nyaman, tetapi juga berisiko menyebabkan masalah kesehatan.
Oleh karena itu, pemilihan jas hujan motor yang terbaik dan tepat sangat penting. Berikut beberapa tips yang perlu Sobat Bikers pertimbangkan saat memilih jas hujan:
Cara Pilih Jas Hujan yang Terbaik
1. Pilih Jas Hujan Setelan
Sebaiknya, Sobat Bikers gunakan jas hujan model setelan layaknya pakaian yang terdiri dari baju dan celana. Model jas hujan ini lebih aman ketimbang model Ponco, yang rawan tersangkut baiknitu ke roda ataupun ke kendaraan lain.
2. Ukuran yang Pas
Pastikan jas hujan memiliki ukuran yang sesuai dengan tubuh Sobat Bikers. Jas hujan yang terlalu ketat akan membatasi pergerakan kalian, sementara yang terlalu longgar mungkin tidak memberikan perlindungan yang cukup.
Pilih jas hujan yang muat di atas pakaian motor Sobat Bikers dan memungkinkan kalian untuk menggerakkan lengan dan kaki dengan bebas.
3. Bahan Tahan Air yang Berkualitas
Jas hujan motor harus terbuat dari bahan tahan air berkualitas tinggi. Biasanya, bahan PVC, polyester, atau bahan teknis lainnya digunakan. Pastikan jas hujan memiliki lapisan tahan air yang efektif dan tahan lama.






