Setelah touring, peserta diajak masuk ke dunia seni—mulai dari kunjungan ke Art Space hingga workshop melukis. Tiap kota punya pengalaman unik, tapi semuanya sepakat: Yamaha Grand Filano Hybrid bukan cuma soal mobilitas, tapi soal gaya hidup premium yang penuh inspirasi.
Setelah puas eksplor seni, acara berlanjut ke Workshop Brew di coffee shop pilihan. Di sini peserta belajar banyak hal soal kopi, mulai dari manual brewing sampai latte art.
Di Surabaya, keseruannya makin lengkap karena hadirnya Omar Siarief, pakar kopi ternama yang langsung berbagi teknik dan trik membuat kopi bergaya profesional. Edukatif, seru, sekaligus menginspirasi.
Ajang Fashion Dadakan: Best Dress Code & Catwalk
Biar makin meriah, Yamaha juga menggelar TOP 10 Best Dress Code dan TOP 10 Catwalk. Peserta yang tampil paling all-out berkesempatan membawa pulang hadiah jutaan rupiah.
Nggak heran, semuanya tampil maksimal menunjukkan sisi stylish bareng Grand Filano Hybrid.
Bagi para peserta, acara ini membuka ruang untuk mengekspresikan gaya hidup modern yang elegan dan penuh kreativitas.






