Jurnalbikers.com – PT Utomo International (UTOMOCORP) kembali memperkenalkan produk terbaru mereka di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Pada Kamis (13/2), UTOMOCORP resmi meluncurkan Royal Alloy GT2 Series, skuter retro modern yang siap bersaing di pasar Indonesia.
Sebagai merek skuter asal Inggris yang terkenal dengan gaya vintage, Royal Alloy GT2 Series hadir sebagai New Generation Classic, menggabungkan desain klasik dengan fitur modern. Produk ini diharapkan menjadi senjata baru UTOMOCORP untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan skuter retro dengan teknologi terkini.
Spesifikasi dan Fitur Royal Alloy GT2 Series
Royal Alloy GT2 Series menggunakan mesin SOHC, empat katup berpendingin cairan berkapasitas 148cc, yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 11,5 W pada 8.500 rpm serta torsi 14,5 Nm pada 6.500 rpm. Skuter ini dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan seperti:
- TFT Colour LCD Instrument untuk tampilan informasi yang lebih jelas dan modern.
- Sistem pengereman ABS + TCS untuk keamanan dan kontrol maksimal.
- Smart Key System untuk kenyamanan dalam penggunaan.
- Liquid Cooled System guna menjaga suhu mesin tetap optimal.
CEO UTOMOCORP, Denny Utomo, menyatakan bahwa GT2 Series hadir sebagai pelengkap dari model-model sebelumnya seperti GP150, GT150, GP25, dan TG245 Sidecar.






