Polda Metro Jaya akan kembali menggelar ajang balap street race di wilayah Bekasi. Ajang balapan jalanan ini akan diadakan di kawasan Meikarta, Bekasi, Jawa Barat pada 18 – 19 Juni 2022.
Ajang balap street race di Bekasi ini merupakan seri ketiga dari rangkaian balapan street race Polda Metro Jaya yang sebelumnya sudah digelar di Ancol, Jakarta Utara, dan BSD, Tangerang.
“Digelar 18 dan 19 Juni 2022, Kami siap menyukseskan gelaran street race Polda Metro Jaya di Central Park Meikarta, Bekasi,” kata Kapolres Metro Bekasi, Kombes Gidion Arif Setyawan seperti dikutip dari situs Korlantas Polri.
Adapun penyelenggaraan balapan jalanan resmi yang diadakan oleh Polda Metro Jaya di wilayah Bekasi ini memang memiliki kemunduran jadwal. Di mana sebelumnya, penyelenggaraan balapan akan dilakukan pada 11 – 12 Juni 2022.
Meski jadwalnya mundur, hal ini tidak menyurutkan antusias dan minat masyarakat utamanya para penyuka balapan motor untuk meramaikan ajang balap street race ini.
Disampaikan oleh Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, bahwa hingga saat ini sudah ada 1.100 calon peserta yang akan mengikuti ajang balapan street race ini.
“Kalau hari pertama 700 (peserta) ,hari kedua 400 (peserta), jadi totalnya ada 1.100 (peserta),” kata Gidion.
Berbeda dengan street race pada BSD lalu, balapan street race di Meikarta ini hanya diperuntukkan bagi kendaraan roda dua atau sepeda motor. Gidion pun menargetkan akan ada sekitar 3.000 masyarakat yang hadir untuk menonton gelaran balapan tersebut.
“Estimasi sekitar 3 ribuan, ini bisa naik di hari keduanya. Tapi karena prokes, jadi sudah diperhitungkan dengan panitia,” tambah Gidion.
Lebih lanjut, Gidion memastikan pada street race Meikarta turut dimeriahkan dengan berbagai aktivitas lain, seperti festival kuliner dan festival musik.