Jurnalbikers.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak menghadirkan model sepeda motor di ajang IIMS 2025. Dalam ajang pameran ini, Suzuki perkenalkan konsep mobil listrik terbaru, eWX.
Kehadiran eWX di Indonesia menjadi debut perdana di Asia Tenggara, sekaligus menegaskan perannya sebagai bagian integral dari strategi multi-pathway Suzuki dalam mewujudkan netralitas karbon.
eWX mengusung filosofi design Simple, Lighthearted and Fresh yang memadukan estetika minimalis dengan sentuhan ekspresif, menghadirkan kesan dinamis, modern, sekaligus menyenangkan.
Page 1 of 4






