“Kami ingin memastikan bahwa lulusan SMK binaan memiliki keterampilan yang tidak hanya teknis, tetapi juga kesiapan dalam menghadapi proses rekrutmen di Perusahaan,” ujar Michael Soekamto.
Lebih dari 70 siswa SMK kelas 12 mengikuti program ini dengan penuh antusiasme. Mereka tidak hanya mendapatkan teori tetapi juga kesempatan untuk langsung membuat CV mereka sendiri serta melakukan simulasi wawancara kerja (role play) dengan tim Recruitment PT WMS.
“PT WMS berharap program Wahana Workshop for Work ini dapat terus berjalan dan memberikan manfaat lebih luas bagi siswa SMK binaan di area Jakarta – Tangerang. Dengan bekal ilmu yang cukup, diharapkan semakin banyak lulusan SMK yang siap bersaing di dunia industri,” tambah Michael Soekamto.
Workshop Akan Berlangsung Sepanjang 2025
Program Wahana Workshop for Work akan terus diadakan sepanjang tahun 2025 sebagai bentuk komitmen PT WMS dalam mendukung dunia pendidikan, khususnya SMK binaan.
Melalui kolaborasi antara industri dan pendidikan, diharapkan semakin banyak siswa yang memahami standar rekrutmen perusahaan dan siap memasuki dunia kerja dengan kompetensi yang mumpuni.
Selaras dengan kampanye Sinergi Bagi Negeri, PT WMS akan terus menghadirkan berbagai program edukasi dan pelatihan bagi generasi muda.






