Performanya pun disempurnakan dengan penyematan Quick Shifter, yang memudahkan pengendara melakukan perpindahan gigi ke atas, tanpa menarik tuas kopling.
Terdapat juga beberapa fitur canggih yang disematkan seperti Traction Control System (TCS). Fitur ini, berfungsi mencegah ban belakang kehilangan traksi (selip) saat motor sedang berakselerasi di segala kondisi permukaan jalan.
Terdapat juga Dual Channel Anti-lock Braking System (ABS). Makin lengkap dengan teknologi Y-Connect, yang dapat menghubungkan sepeda motor dengan smartphone pengendara melalui koneksi bluetooth.
R15M Connected-ABS warna dan grafis baru, dipasarkan seharga Rp 44.825.000 on the road Jakarta. Sedangkan R15 Connected standard warna dan grafis baru, seharga Rp 40.175.000 on the road Jakarta.





