Tak hanya suguhan bakat dari para peserta, Yamaha juga memeriahkan setiap kota dengan berbagai aktivitas seru seperti:
- Fun test ride Yamaha AEROX ALPHA, Fazzio, dan Mio M3
- Photobooth
- Quiz challenge berhadiah
- Penampilan public figure sebagai juri tamu
Semua ini membuat atmosfer kompetisi jadi jauh lebih hidup dan menarik perhatian para pengunjung.
30 Menuju 15: Perebutan Tiket untuk Lolos ke Putaran Nasional
Dari lima area besar — Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Makassar, dan Pekanbaru — Yamaha akan memilih tiga talenta terbaik dari tiap wilayah. Total 15 jawara ini nantinya bakal tampil di tahap seleksi nasional di Jakarta.
Mereka yang lolos juga berkesempatan mengikuti ChampZone, program pembekalan yang didukung WhiteLab dan Teh Pucuk Harum, termasuk coaching clinic intensif sebelum tampil di Grand Final Y2C.
Page 3 of 4






