“Hari ini, kejutan Yamaha di PRJ kembali kami hadirkan, dengan mempersembahkan produk oli baru untuk melengkapi line up Yamalube. Produk ini dirancang khusus untuk konsumen yang menggunakan motor setiap hari agar tetap prima,” ujar Sutarya, Senior Director Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Pelumas ini memiliki spesifikasi viskositas SAE 10W-40 dan tingkat API Service SL, memberikan keseimbangan antara performa dan perlindungan maksimal, bahkan untuk motor yang sudah digunakan lebih dari 3 tahun.
Keunggulan Yamalube Power XP Matic
Ada 2 keunggulan dari produk terbaru pelumas Yamalube ini.
1. Extra Performance
SAE 10W-40 memberikan responsivitas dan akselerasi optimal, membuat tarikan mesin terasa lebih ringan.
2. Extra Protection
API Service SL memberikan perlindungan maksimal dari endapan dan memperlambat pengentalan oli, menjaga mesin tetap awet dan tahan lama.
Dipasarkan dengan Harga Eceran Disarankan Rp 48.000, pelumas ini tersedia di jaringan dealer resmi Yamaha, part shop, dan toko online terpercaya di seluruh Indonesia.
Program CSR “YAMALUBE Bikin Enteng Hari Lo”
Bersamaan dengan peluncuran produk, Yamaha juga memulai program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “YAMALUBE Bikin Enteng Hari Lo”.






