Jurnalbikers.com – Pembalap tim Astra Honda Racing Team, Fadillah Arbi Aditama berhasil kantongi dua poin berharga di FIM JuniorGP 2024 seri terakhir. Balapan terakhir FIM JuniorGP 2024 ini berlangsung di Sirkuit Estoril, Portugal (27/11).
Pada race pertama FIM JuniorGP 2024 di Sirkuit Estoril, Portugal, Fadillah Arbi Aditama berhasil selesaikan balapan dan finis di posisi ke-14.
Memulai balapan dari baris ke-7 (posisi ke-20), Arbi langsung melakukan start yang agresif dan berhasil naik enam posisi pada lap pertama.
Manuver beraninya di tikungan awal membawanya ke grup depan, meskipun ia harus menjaga ritme agar tetap kompetitif di tengah lintasan yang padat.






