Pandemi covid-19 masih terus berlanjut di Indonesia. Sudah hampir satu tahun, kondisi seperti ini belum berubah. Dampaknya, semua industri, termasuk industri motor kustom juga terkena dampaknya. Mungkin tidak banyak yang tahu jika industri kreatif ini terkena dampaknya.
Saat tim JurnalBikers bertemu dengan Donny Ariyanto beberapa waktu lalu, ia menceritakan bagaimana dampak yang ia rasakan dari pandemi covid-19, terutama untuk sektor bisnis. Sebagai salah satu builder terbaik Indonesia lewat rumah modifikasinya, Studio Motor.
Donny, tetap berjibaku dan bertahan dari gempuran tersebut.
Jika bicara adanya penurunan omset, sudah pasti Donny dan timnya mengalami hal tersebut. Meski diakui oleh Donny penurunan tersebut tidak begitu signifikan, tetap saja judulnya industri seperti ini juga mengalami kemerosotan pemasukan.






