Jurnalbikers.com – Tampil berbeda, Ducati Panigale V2 2024 dibalut dengan warna hitam yang menawan. Penampilannya jadi semakin sangar dan sporty.
Ducati Panigale V2 2024 ini, disebut dengan “Black on Black”. Kehadirannya, menawarkan estetika yang segar dan menawan di samping Ducati Red klasik.
Desain ramping Panigale V2, diperkuat dengan bodywork Dark Matt Grey. Dihiasi dengan aksen merah yang menarik perhatian, dan elemen hitam mengkilap yang meliputi fairing dua lapis.
Pada bagian fascia depan Panigale V2, terdapat lampu depan LED dan intake udara yang terkenal. Kombinasi ini menciptakan daya tarik visual dan benar-benar menawan.
Soal bagian dapur pacunya, Panigale V2 ditenagai mesin 955 cc Superquadro twin-silinder yang sesuai dengan Euro 5. Mesin ini menghasilkan 155 tenaga kuda yang mengesankan, pada 10.750 rpm. Sementara untuk torsi yang dihasilkan, mencapai, 104 Nm pada 9.000 rpm.
Panigale V2, memiliki rangka aluminium Monocoque dan dilengkapi dengan garpu Showa BPF 43 mm yang dapat disetel sepenuhnya dan shock belakang Sachs.
Untuk sistem pengereman, Panigale V2 dibekali rem Brembo dengan rotor depan ganda 320 mm dan kaliper empat pot M4.32. Bersama, dengan rotor belakang 245 mm dan kaliper dua pot, memastikan daya henti dan kontrol yang luar biasa.
Dengan berat 200 kg, Panigale V2 memberikan pengalaman berkendara yang dinamis dengan ketinggian jok 840 mm dan tangki bahan bakar 17 L.
Keselamatan dan kontrol adalah yang terpenting, berkat peralatan elektronik canggih yang terintegrasi ke dalam Panigale V2.
Memanfaatkan platform inersia enam sumbu, Panigale V2 menggabungkan fitur-fitur canggih seperti ABS Cornering EVO, Ducati Traction Control (DTC) EVO 2, Ducati Wheelie Control (DWC) EVO, Ducati Quick Shift up/down (DQS) EVO 2 , dan Kontrol Rem Mesin (EBC) EVO.
Discussion about this post