FDR Velogrip
Harga dan Ukuran Ban
Selama ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) berlangsung, ban Velogrip dapat diboyong dari booth FDR. Untuk saat ini ban Velogrip baru tersedia dalam dua ukuran yakni 100/90-12 TL yang dijual dengan harga eceran tertinggi Rp287.000. Sementara satu lagi ukurannya adalah 110/90-12 TL seharga Rp356.000.
Aplikasi My FDR Tire
Dalam kesempatan yang sama, FDR Tire juga memperkenalkan satu aplikasi yang memudahkan pemotor dalam penggantian dan pemilihan ban sesuai kebutuhan. Bahkan jika pembelian ban melalui aplikasi My FDR Tire pelanggan akan digratiskan biaya pemasangan. Tinggal scan ban yang dibutuhkan, tentukan varian mana yang akan digunakan, lalu pilih bengkel rekanan yang dekat dengan tempat tinggal.
“Fitur FDR Prototyping ini belum pernah ada sebelumnya pada aplikasi lain di Indonesia. Kami ingin berikan pelayanan lebihbunyuk pelanggan setia FDR. Menu lainnya yang memudahkan Sobat FDR untuk mendapatkan ban FDR juga akan segera hadi!” ungkap Elsafan Rendianto, FDR Promotion Dept. Head.
Aplikasi My FDR Tire ini sudah bisa diunduh di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna Iphone.##






