Jurnalbikers.com – Skutik Grand Filano Hybrid bisa jadi salah satu “kanvas” favorit yang sukses dan disulap lewat berbagai modifikasi sesuai gaya hidup dan kepribadian para pengendaranya.
Sebagai salah satu skutik Classy Yamaha yang lagi naik daun, Grand Filano Hybrid terkenal punya desain simpel dan timeless. Bodinya proporsional, ruang luas, perpaduan sentuhan klasik-modernnya pas, dan pilihan warnanya juga variatif.
Kombinasi inilah yang bikin motor ini cocok banget buat dieksplorasi. Ditambah lagi, aksesoris dan part tambahan gampang banget ditemukan di platform digital, bikin proses modifikasi makin fun.
“Grand Filano Hybrid sudah jadi skutik kalcer-nya anak muda, terutama para cowok yang suka tampil beda tapi tetap stylish. Kemudahannya untuk dimodifikasi melahirkan banyak ide kreatif,” ujar Rifki Maulana, Manager PR, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Ragam Variasi Modifikasi Grand Filano Hybrid
Nah, berikut beberapa konsep modifikasi yang lagi ramai diaplikasikan ke Grand Filano Hybrid!
1. Kalcer Japan Style: Minimalis, Pastel, dan Identitas Kuat

Modifikasi ala Jepang yang identik dengan gaya simpel, warna pastel, dan detail clean jadi salah satu tema favorit. Seperti motor milik Sansan dari Bandung yang menamai Grand Filano Hybrid-nya “Kumo”.






