Jurnalbikers.com – MotoGP Prancis 2024 sesuai jadwal yang ditetapkan, akan berlangsung pada 10-12 Mei 2024 di Sirkuit Jerez Le Mans.
Laga Sprint Race MotoGP Prancis 2024 sesuai jadwal akan berlangsung sebanyak 13 lap di Sirkuit Le Mans, pada 11 Mei 2024. Sementara balapan utama, akan berlangsung pada 12 Mei 2024 sebanyak 27 lap.
Pada musim lalu, MotoGP Prancis 2023 dimenangkan oleh Marco Bezzecchi. Mengalahkan Jorge Martin dan Johann Zarco. Sementara Francesco Bagnaia yang merebut pole position, gagal finis setelah terjatuh di lap empat.
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, percaya diri dan siap hadapi laga MotoGP Prancis musim ini. Terlebih pembalap yang akrab disapa Pecco itu, berhasil kalahkan Marc Marquez pada saat MotoGP Spanyol 2024 beberapa waktu lalu.
Meski demikian, Pecco mesti bisa menghapus kutukan yang selama ini melekat padanya saat balapan di Le Mans. Rider asal Italia itu punya rekor buruk di MotoGP Prancis. Sejak promosi ke MotoGP pada 2019, Bagnaia tidak pernah merebut podium di Le Mans.
Berdasarkan hasil balapan sebelum-sebelumnya, Pecco Bagnaia lima balapan di MotoGP Prancis alami tiga kali gagal finis, termasuk dua musim terakhir.
Menang di Jerez, membuat Bagnaia naik dua posisi ke peringkat dua klasemen MotoGP 2024. Bagnaia terpaut 17 poin dari Jorge Martin, yang berada di puncak klasemen sementara.
Pun demikian, Marc Marquez juga punya peluang untuk podium di Le Mans. Terlebih di balapan terakhir dirinya mampu unjuk kemampuan balapannya bersama tim Gresini Racing MotoGP.
Pastinya balapan di Prancis musim ini akan lebih seru, dengan persaingan antar pembalap yang sangat ketat.
Jadwal MotoGP Prancis 2024
Berikut adalah jadwal lengkap MotoGP Prancis 2024, yang akan berlangsung di Sirkuit Le Mans:
Jumat 10 Mei
- 15.45-16.30 WIB: FP1 MotoGP
- 20.00-21.00 WIB: Practice MotoGP
Sabtu 11 Mei
- 15.10-15.40 WIB: FP2 MotoGP
- 15.50-16.30 WIB: Kualifikasi MotoGP
- 20:00 WIB: Sprint Race (13 lap)
Minggu 12 Mei
- 16.00 WIB: Race Moto3 (20 lap)
- 17.15 WIB: Race Moto2 (22 lap)
- 19.00 WIB: Race MotoGP (27 lap)