Tim balap MotoGP Repsol Honda merasa kurang percaya diri untuk menjalani musim balap tahun 2021 tanpa adanya Marc Marquez.
Sebagaimana diketahui, tahun 2020 merupakan tahun yang terburuk bagi tim Repsol Honda. Tanpa disangka, tanpa kehadiran Marc Marquez di seri pembuka membuat tim pabrikan ini menutup musim balap tahun 2020 tanpa kemenangan.
Baca juga : AOtuo Elelctric Bikes Resmi Ngaspal di Indonesia, Harganya Murah Banget!
Alberto Puig, selaku Manajer Tim mengungkapkan dirinya sulit memprediksi musim balap 2021 jika tanpa kehadiran MM93. Dirinya juga mengatakan bahwa hal tersebut tidak akan menghasilkan sesuatu yang bagus.
“Saya piker tidak mungkin untuk menilai tim karena kami telah melewatkan salah satu pebalap yang kami unggulkan. Tidak bisa saya membahas ini, jelas ini suatu yang kurang baik,” ujar Puig sebagaimana dikutip dari GPOne.
Puig juga mengungkapkan bahwa adik Marc Marquex, Alex Marquez, telah melakukan balapan yang baik. Menurutnya, Alex telah membuat Langkah yang lebih baik dari harapan. Meskipun, pada awal tahun performa Alex dinilai kurang baik.
“Sebagai pemula, Alex telah melakukan balapan yang baik. Meskipun pada awal musim dia tidak begitu percaya diri, namun pada pertengahan dia telah melakukan sesuatu yang sangat baik,” pungkas Puig.