PT Astra Honda Motor bakalan merilis motor baru pada awal bulan Mei 2021 mendatang. Banyak dugaan motor baru Honda apa yang akan diluncurkan kali ini.
Informasi bakal hadirnya motor baru Honda ini, kami dapatkan berdasarkan undangan resmi yang disampaikan oleh AHM kepada Redaksi jurnalbikers.com.
Dalam undangan tersebut, AHM mengajak awak media untuk berkenalan dengan produk motor Honda terbaru dalam acara virtual press conference yang akan diadakan pada tanggal 5 Mei 2021 mendatang.
Undangan ini, tentunya membuat kita menerka-nerka motor apa yang akan dihadirkan Honda kali ini.
Beberapa orang menerka, bahwa Honda akan meluncurkan All New Honda Vario 160. Wajar, sebab beberapa waktu belakangan informasi bakal adanya pembaruan untuk Honda Vario ini sangat santer di jagad Maya. Terlebih setelah hadirnya All New Honda PCX 160 beberapa waktu lalu.
Selain itu, ada juga dugaan akan hadirnya Honda ADV160. Meski sepertinya tidak mungkin, bisa jadi ini jadi terobosan baru dari Honda di Indonesia.
Dugaan terakhir adalah, kemungkinan AHM untuk meluncurkan All New Honda CB150R StreetFire 2021. Sejak tahun lalu, santer kabar bahwa Honda akan menyegarkan tampilan dari naked sport bike Honda 150 cc ini.
Diduga, All New Honda CB150R Streetfire 2021 ini akan dibekali dengan suspensi depan Up Side Down (USD). Dari sisi desain juga sepertinya akan mengalami banyak ubahan termasuk pada bagian tangki bahan bakar dan juga stang.
Menariknya, ada kabar bahwa Honda CB150R terbaru 2021 ini akan menggunakan velg yang sama dengan All New Honda CBR150R terbaru.
Nah, menurut Sobat Bikers motor apa yang akan dihadirkan oleh Honda kali ini? Silahkan tulis di kolom komentar ya.