Jurnalbikers.com – Skuter matic kelas 250cc menjadi primadona tersendiri bagi bikers di Indonesia. Menyikapi hal tersebut QJMotor siapkan maxi scooter Fort 250 yang miliki kelebihan di antaranya pijakan kaki yang lapang untuk pengendara.
Umumnya skuter matic di Indonesia miliki ruang di tengah antara dua kaki pengendara untuk tempat penyimpanan bensin. Namun kini bagi bikers yang suka kelapangan QJMotor Fort 250 akan menjadi opsi pilihan menarik.
Motor dengan kode mesin QJ1P70MM-A ini memiliki whellbase 1.510 mm dengan bobot kendaraan 190 kg. Kendati demikian saat dikendarai motor ini terasa stabil dan nyaman. Bahkan posisi kaki dan tumpuan tempat duduk menghadirkan sensasi duduk di atas sofa.
Kaki-kaki Fort 250 menggunakan roda berukuran 13 inchi dengan ukuran untuk ban depan 120/70 dan ban belakang 150/70. Menariknya pada kedua roda sudah disematkan teknologi ABS.
Fitur keselamatan lain yang sudah disematkan pada brand yang akan launching pada November 2024 ini adalah Traction Control System (TCS). Sehingga makin mantap untuk diajak berkeliling kota maupun luar kota.
Sebagai motor yang kekinian anak kunci sudah tidak digunakan alias sudah berteknologi keyless. Untuk menjada terjadi drop pada aki, QJMotor menyiapkan anak kunci pada remot dan lubang pada tuas keyless.
Kemudahan lain yang diberikan pada riders adalah bukaan untuk jok dan tangki bahan bakar sudah tinggal putar. Untuk lubang masuknya bensin berada di atas dek pijakan pengendara.
Fitur yang berbeda dari skutik sekelas lain adalah footstep untuk boncenger yang unik. Lantas ada juga satu port USB charger yang penempatannya di bagian tengah stang. Untuk menambah keamanan port tersebut ada penutupnya.
Harga dan Sensasi Berkendara QJMotor Fort 250
Dengan posisi kaki yang leluas bergerak dan paha yang “nyaris” rata serta tangan ala motor cruiser membuat pengendalian dalam kota sangat nyaman. Bahkan dengan bobot yang hampir 200 kg masih aman untuk meliak-liuk menyalip di kemacetan.
Saat motor berhenti -misalnnya di kemacetan- kaki rider dengan tinggi badan 169 cm akan menapak sempurna. Jadi saat berboncengan pun tidak khawatir kurang keseimbangan.
Hal kecil yang berguna pada waktu yang tepat adalah klakson. Fort 250 memiliki tuas klakson yang mudah dijangkau oleh ibu jari. Begitu juga dengan tuas starter mesin, penempatannya mudah dijangkau oleh ibu jari tangan kanan.
Akan tetapi catatan kecil untuk tuas lampu hazard. Jika motor lain menempatkannya pada bagian depan atau atas, QJMotor malah menempatkan di bagian bawah yang brand motor lain gunakan untuk starter. Jadi jangan heran jika mau menyalakan mesin yang hidup lampu hazard.
QJMotor Fort 250 ini rencananya akan dilaunching pada November 2024. Untuk harga diwacanakan akan berada di rentang Rp50 juta-an. Cukup menarik untuk kita tunggu harga pastinya. Terlebih yang tidak kalah membuat penasaran adalah aftersales dari QJMotor di Indonesia.***