Akhir pekan lalu, Kawasaki Z Owners Indonesia (KZOI) gelar kegiatan Jambore Nasional (Jamnas) ke-8. Kegiatan ini jadi ajang lepas rindu, setelah beberapa saat absen dari kegiatan temu langsung akibat pandemi.
Jambore Nasional Kawasaki Z Owners Indonesia ini dibalut juga dengan acara Musyawarah Nasional (Munas) dan juga kegiatan sosial. Seluruh rangkaian kegiatan ini diadakan di The Jayakarta Villas, Anyer, Banten (9-10/10).
Pada Jamnas kali ini, pengurus KZOI menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Di mana, sebelum memasuki lokasi acara para peserta kegiatan ini wajib menjalani test swab antigen guna memeriksa kondisi kesehatannya.
Setelah mengikuti test swab, peserta mengikuti rangkaian kegiatan pertama yakni Green Booth Camp (GBC). Sebuah kegiatan team building yang sudah jadi tradisi bagi KZOI dalam setiap kegiatan Jamnas. Lewat kegiatan ini diharapkan mampu membangun rasa kekompakan dan kebersamaan antar anggota.
Usai beristirahat, rangkaian kegiatan selanjutnya adalah kegiatan sosial. Di mana untuk kegiatan ini, KZOI memberikan santunan kepada 40 anak yatim-piatu yang berasal dari lingkungan sekitar lokasi acara.
Kegiatan selanjutnya adalah Musyawarah Nasional, di mana untuk Munas ini hanya dilakukan pengukuhan untuk Ketua Umum periode 2021-2023 saja. Rangkaian .pemilihan sebelumnya telah dilakukan secara virtual sebelumnya.
Setelah pengukuhan pimpinan baru, acara dilanjutkan dengan deklarasi chapter baru dari KZOI, yakni KZOI Sukabumi. Selepas itu acara dilanjut dengan launching perdana lagu MARS KZOI dengan judul “We are One (no limit for united)”. Lirik dan aransemen lagu tersebut merupakan persembahan dan dikerjakan oleh member KZOI Bro Eettoo dari Region DKI.
“Sesuai tema Jamnas kali ini Unity In Diversity, Be Magnet for Everyone, yang maknanya adalah persatuan dalam keberagaman hobi dan jenis motor dibawah naungan brand Kawasaki, sehingga bisa menjadi daya tarik untuk semua kalangan dan tetap menjaga keharmonisan dalam keragaman, tidak ada batasan untuk bersatu sesuai dengan motto KZOI no limit for united,” ungkap Bro Eros KZOI Banten.
Jamnas ke-8 KZOI ini diikuti sebanyak 127 peserta yang merupakan anggota dari berbagai wilayah seperti Jakarta, Bekasi, Bogor, Depok, Banten, Bandung, Sukabumi, Lampung, Semarang, Jawa Timur, Bali, Makasar dan Balikpapan. Bertindak sebagai panitia pelaksana adalah KZOI Banten.
“Di usia sewindu dari KZOI, semoga persaudaraan kita semakin dewasa dan solid. Bersama-sama membangun KZOI menjadi rumah yang nyaman dan penuh kenhangatan,” pungkas Bro Hendra, Ketua Umum Kawasaki Z Owners Indonesia.