Gresini Racing yang merupakan tim satelit dari Ducati, secara resmi umumkan Alex Marquez bergabung menggantikan Enea Bastianini yang kabarnya akan bergabung dengan tim pabrikan Ducati.
Alex Marquez akan membela Gresini Racing pada musim depan (2023). Adik dari Marc Marquez ini akan balapan di kelas MotoGP bersama Fabio Di Giannantonio di tim balap asal Italia besutan mendiang Fausto Gresini tersebut.
“Saya sangat senang mengumumkan bahwa saya akan bergabung dengan tim Gresini MotoGP, dan saya juga sangat bersemangat untuk memulai petualangan baru ini,” ungkap Alex dalam keterangan tertulis dari Gresini Racing.
Dalam kesempatan tersebut Alex juga menyampaikan bahwa sangat penting baginya untuk membuat sebuah perubahan dan gebrakan besar sesuai dengan motivasi yang dimilikinya ketika pertama kali bergabung dengan kelas ini.
“Ini adalah pilihan terbaik bagi saya, dengan tim yang membantu menulis sejarah kejuaraan ini.Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Nadia, Carlo dan semua staf GR karena telah mempercayai saya.Saya masih menjalani setengah musim tersisa untuk melakukan yang terbaik sebelum memulai 2023 dengan motivasi tinggi,” imbuhnya.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama Gresini Racing juga umumkan tetap mempertahankan Fabio Di Giannantonio atau akrab disapa Diggia. Pembalap Rookie di musim ini tersebut, pastinya akan bertandem dengan Alex Marquez selama setahun di musim depan.
“Saya sangat senang dapat memperpanjang kemitraan saya dengan tim ini, yang seperti keluarga bagi saya Ini luar biasa karena kami akan melanjutkan kurva belajar ini, dan kami akan melakukannya dengan Ducati – dan itu membuat saya sangat bahagia,” ujar Diggia.
“Kontinuitas adalah kunci di MotoGP agar bisa bekerja pada diri sendiri untuk menjadi yang terbaik. Kami telah mengerjakan perpanjangan kontrak ini untuk sementara waktu, dan sekarang kami akhirnya dapat mengumumkannya. Jelas tujuannya akan lebih tinggi: kami akan menggunakan paruh kedua musim ini untuk meningkatkan hasil kami dan kemudian tahun depan saya benar-benar ingin meningkatkannya,” beber Diggia.
Pemilik tim, Nadia Padovani Gresini yang merupakan istri dari mendiang Fausto Gresini juga dengan senang menyambut kedua pembalap barunya.
“Saya sangat senang dengan proyek baru ini. Pertama-tama kami mengkonfirmasi kelanjutan kami dengan Fabio Di Giannantonio. Dia telah menunjukkan bakatnya tahun ini, karena dia telah meningkatkan balapan demi balapan, dan saya yakin dia akan terus menjadi lebih kompetitif,” papar Nadia Padovani.
“Kami ingin menempatkan pembalap yang lebih berpengalaman di sampingnya, dan saya pikir Alex Marquez adalah yang sempurna untuk tim kami. Melihat riwayatnya membuktikan kualitas Alex, kami pikir dia punya potensi besar dan bahwa mesin Desmosedici mungkin menjadi pendamping yang sempurna dalam perjalanan barunya. Selamat datang di keluarga, Alex!,” pungkas Nadia.