JAKARTA – Ibnu Jamil, aktor sekaligus presenter kenamaan, telah melakukan kegiatan adventure bersama tim Serigala Rider dengan menempuh perjalanan ke daerah terisolir di pedalaman hutan Kalimantan Utara.
Perjalanan penuh resiko tersebut diambil Ibnu Jamil untuk mengetahui keberadaan jalan darat ke Krayan dari Malinau yang dikatakan telah tembus dan bisa dilalui kendaraan bermotor.
“Kata Pemerintah melalui media, Krayan sudah memiliki jalan darat. Itu yang kami baca. Bahkan katanya, jalan itu sudah bisa dilalui kendaraan bermotor sejak akhir 2020,” ucap Ibnu kepada media, di Jakarta, Kamis, (31/3).
Seperti diketahui saat melakukan perjalanan ini, umur pernikahannya baru menginjak 2 minggu. Adapun alasan Jamil untuk memilih Krayan sebagai destinasi perjalanan kali ini dikarenakan adanya permintaan followernya di jejaring media sosial Instagram.
“Sebenarnya, Krayan menjadi pilihan karena merupakan permintaan dari follower saya. Saat itu saya membuat Live Instagram, dan disambut pemuda dari Kalimantan. Dia meminta saya ke Krayan melalui jalur darat. Dari situ tim mengevaluasi tentang kemungkinan kami bisa menembusnya,” kisah Ibnu.
Namun pada kenyataannya, Ibnu menambahkan, jalur di dalam hutan pegunungan menuju Krayan belum sepenuhnya bisa disebut sebagai jalan yang dapat dilalui kendaraan bermotor.
Masih jalur tanah atau off-road. Beberapa titik sangat ekstrim dan mustahil dilalui kendaraan, terlebih roda empat. Selama ini untuk menuju Krayan hanya melalui jalur udara. Itu seperti kebanyakan daerah di Papua.
Ibnu Jamil dan tim mengaku setiap orang yang ingin menembus Krayan melalui jalur darat perlu mengerahkan kemampuan berkendara, tenaga, keberanian, dan mental kuat.
“Skill dan tenaga saja tidak cukup untuk melalui jalur darat Manilau – Krayan. Terlebih bagi orang luar seperti kami. Bayangkan, untuk jarak sekitar 200 kilometer kami membutuhkan waktu lima malam enam hari,” lanjut Ibnu.
Dia juga menambahkan, Tanpa ada mekanik di dalam tim, mustahil kami mampu menembusnya, yang harus membawa total 50 liter bensin cadangan agar bisa menembus Krayan.
Dia menerangkan, perjalanan menuju Krayan dilakukan sambil membuat video dokumenter untuk program Jamilo’s Journey.###
Discussion about this post