Tha Riders Indonesia yang merupakan komunitas pemilik sepeda motor Cleveland Cyclewerks, akhir pekan lalu rayakan hari jadinya yang ketiga tahun.
Perayaan ulang tahun Tha Riders diadakan di CCW Coffee & Eatery – Main Dealer Cleveland Cyclewerks Indonesia, Jl. Bintaro Utama Blok AP no. 49 Tangsel.
Kegiatan ini didukung oleh Dealer Cleveland Cyclewerks Indonesia sebagai salah satu bentuk apresiasi dan kerjasama yang baik yang selama ini telah terjalin antara Cleveland Cyclewerks Indonesia dibawah naungan PT. Sumatra Motor Indonesia dan Tha Riders sebagai komunitas pemilik motor Cleveland Cyclewerks di tanah air.
“ Sebagai management Cleveland Cyclewerks Indonesia, PT. Sumatra Motor Indonesia berkomitmen akan terus mendukung setiap kegiatan yang positif yang diselenggarakan oleh Tha Rider, karena bagaimanapun Komunitas ini adalah bagian dari keluarga dan ikut membesarkan nama Cleveland Cyclewerks di Indonesia,” ungkap Hendra Setiawan, selaku Direktur Cleveland Cyclewerks Indonesia.
Dihadiri oleh Riders dari berbagai wilayah di Jabodetabek dengan beragam tipe motor Cleveland Cyclewerks, acara berlangsung meriah dan penuh kebersamaan, dengan dibawakan oleh Fina Phillipe selaku MC sekaligus salah satu pengurus Tha Riders.
Dimulai dengan acara Meet & Greet Tha Riders, pemotongan tumpeng untuk menandai selebrasi 3 tahun Tha Riders di tanah air, lalu dilanjutkan dengan penyerahan “Tha Riders Membership Card” secara simbolis dari Management Cleveland Cyclewerks Indonesia kepada President Tha Riders, Adol De Niro.
Tha Riders Membership Card ini akan memberikan beragam benefit kepada Riders harga khusus pelayanan di Cleveland Cyclewerks Dealers, seperti:
- Diskon 15% untuk Cleveland Cyclewerks Official Merchandise
- Diskon 15% untuk Cyclewerks Parts & Accessories at Speedshop
- Diskon 15% untuk CCW Coffee & Eatery
- Diskon 15% untuk Bike Detailing
Selain itu, benefit Tha Riders Membership juga dapat digunakan di berbagai Merchant Partners yang telah bekerjasama dengan Tha Riders diantaranya Hairnerds Studio – Jakarta, Inaka Coffee – Bandung, Aviary Hotel Bintaro, The Jayakarta Suites – Bandung, Stickusteak – Pondok Indah Jakarta, dan Coffee-in Jakarta.
Tentu saja, Cleveland Cyclewerks Indonesia bersama dengan Tha Riders akan terus membuka tangan lebar bagi teman teman di seluruh nusantara yang ingin bekerjasama dengan komunitas.
Harapannya, kebersamaan antar anggota Tha Riders dapat terus terjaga, menikmati kegiatan bersama dengan komunitas Tha Riders dan menjaga persaudaraan dengan berbagai komunitas motor di Indonesia.