Akhir pekan lalu (6/3) jadi hari yang spesial bagi Yamaha Aerox Responsif Indonesia (YARI) Jakarta Raya. Memperingati hari jadinya yang ke-2 tahun YARI Jakarta Raya gelar tasyakuran.
Gelaran tasyakuran peringatan hari ulang tahun YARI Jakarta Raya diadakan di RM Babeh Sadeli, Tangerang.
Dihadiri puluhan anggotanya, gelaran perayaan ulang tahun ke-2 YARI Jakarta ini berlangsung dengan khidmad, lancar dan sukses. Meski diselenggarakan di tengah masa pandemi, tak mengurangi semangat kebersamaan dari para penunggang Yamaha Aerox ini untuk membangun silaturahmi.
Tak hanya dihadiri oleh anggota dari YARI Jakarta saja, acara ini juga dihadiri oleh pengurus YARI Nasional dan juga perwakilan dari berbagai chapter YARI dan juga perwakilan dari berbagai komunitas yang telah mengenal YARI.
“Sangat luar biasa, semua bikers dan komunitas yang hadir dengan penuh antusias sangat kami apresiasi. Kami berharap, untuk kedepannya semoga bisa lebih totalitas dan semoga semua bikers dan juga komunitas bisa lebih erat lagi tali silahturahminya,” ujar Bro Adipati Suparno Shaquilano selaku Ketua chapter YARI Jakarta.
Acara tasyakuran ini diisi dengan berbagai kegiatan, diantaranya adalah acara musik hiburan, sambutan dari pengurus juga perwakilan komunitas, pembagian dooprize dan potong tumpeng sebagai symbol telahh bertambahnya usia YARI Jakarta Raya.
“Saya selaku ketua Umum YARI Nasional, mengucapkan selamat ulang tahun untuk YARI Jakarta. Kami berharap agar semua komunitas dan juga solo rider, bisa saling kenal dan merangkul di manapun berada. Kami juga berharap tali silahturahmi antar komunitas selalu terjaga dan juga terus membangun potensi setiap individu yang gemar dalam bermotor. Menciptakan dan menunjukkan bahwa anak motor atau komunitas juga solo rider, itu bisa tertib dalam berkendara dan karakter di jalan umum,” pungkas Bro Firdaus Sardiana, Ketua Umum YARI Nasional.