#48 – Shoya Tomizawa
Sama seperti Kato, Shoya Tomizawa digadang-gadangkan bisa jadi bintang Jepang yang menjanjikan di MotoGP kelak. Apalagi, setelah ia sukses merebut kemenangan di Moto2 2010.
Sayangnya, pada tahun yang sama ia meninggal dunia usai mengalami kecelakaan hebat di Misano. Dua pekan setelah kepergiannya, Dorna Sports pun memensiunkan nomor #48 dari Moto2 sebagai penghormatan.
#65 – Loris Capirossi
Loris Capirossi dikenal sebagai salah satu pebalap terbaik MotoGP. Sayangnya, Capirosi tak pernah jadi juara di kelas tersebut.
Kiprahnya pun sangat dihormati oleh banyak orang, termasuk berkat kesuksesannya meraih tiga gelar di kelas balap yang lebih ringan.
Saat ia pensiun pada akhir tahun 2011, Dorna Sports pun memberikan penghormatan dengan memensiunkan nomor balapnya dari kelas MotoGP.
#58 – Marco Simoncelli
Marco Simoncelli telah identik dengan nomor balap #58, sejak ia kecil. Sayangnya, ia meninggal dunia dalam usia 24 usai mengalami kecelakaan hebat di Sepang dalam MotoGP Malaysia 2011.
Saat ia resmi dinobatkan sebagai MotoGP Legend pada 2016, nomor balapnya ikut dipensiunkan dari seluruh kelas Grand Prix.