Pada pertandingan MotoGP Portugal 2021 yang dimenangkan oleh Fabio Quartararo, Marc Marquez menangis sesaat setelah menjalani balapan.
Marc Marquez menangis ketika memasuki paddock nya dan disambut riuh tepuk tangan dari para kru tim balapnya yakni, Repsol Honda MotoGP Team.
Sejatinya, Marc Marquez menitikkan air matanya akibat rasa harunya, ia mengungkapkan mengapa dirinya bisa menangis saat itu.
“Saya adalah orang yang suka menyimpannya [emosi] di dalam [hati], dan tidak banyak mengungkapkannya, tetapi saya telah memasuki kotak [paddock] dan saya telah runtuh. Itu sulit [menahan tangis],” kata Marquez.
Marquez sendiri mengakui sangat menikmati balapan, meski dirinya tak bisa terlalu ngotot untuk meraih podium.
“Kembali dengan sepeda motor, merasa seperti pembalap lagi, berkendara lagi, meskipun saya tidak membalap seperti yang saya inginkan,” ucap Marquez.
Seperti diketahui, Marc Marquez harus absen balapan selama 8 bulan akibat cedera parah yang dialaminya usai terjadinya kecelakaan pada balapan seri awal, tahun lalu.
Pada seri Portugal musim ini, Marc Marquez baru diizinkan mengikuti balapan oleh tim dokternya.
Meski mengawali balapan dari posisi start ke-6 tak berarti akan membuahkan hasil yang baik bagi Marc Marquez. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu harus puas masuk finis di posisi ke-7.
Selama perlombaan, Marc Marquez agaknya tampil cukup hati-hati. Apalagi di depannya sejumlah pembalap seperti Alex Rins, Johann Zarco dan Jack Miller mengalami kecelakaan saat menggeber motor mereka.
Saat balapan usai dan ketika ia masuk ke paddock nya, Marc Marquez mendapatkan sambutan tepuk tangan dari seluruh kru timnya. Sambutan ini rupanya membuat pembalap asal spanyol ini terharu.
Discussion about this post